kekuatanSENYUM

Hai kawan...................
Bicara tentang kegalauan takkan ada habisnya. Yahh... namanya aja manusia. Apalagi remaja, yang emosinya sedang ada pada tahap yang se-labil2nya. Aku mau berbagi cerita aja. Tentang kekuatan senyum. Hai kawan, taukah engkau seberapa besar kekuatan senyum? Hmm... sangat indah dan dahsyat, senyum dapat segarkan jiwamu. Senyum dapat bahagiakanmu. Tenangkan pikirmu. Damaikan alammu. Waah.. pokoknya senyum is the best lah... tentunya, senyum yang tulus ikhlas nggak dibuat-buat. Senyum buat semua orang di dunia. Yang sudah kenal akrab maupun yang belum pernah tatap muka sama sekali. Insya Allah temennya banyak deh... ^_^
Bayangkan saja jika kau tersesat dalam sebuah tempat sepi tak berpenghuni. Hanya ada bisik malam yang menghantui. Tak ada kawan. Kita hanya bisa berdoa pada Allah... nahh, untuk mem-bikin jiwa kita tenang, kita butuh sebuah senyuman. Ya, senyum yang akan membesarkan jiwa kita. Membuat kita 1000% lebih berani dan percaya diri. Untuk berbuat baik tentu saja.
Bayangkan jika kau adalah anak kost yang merantau nun jauh dari asal orang tuamu. Apakah yang kau kenang? Apa yang membuatmu semangat belajar untuk meraih prestasi sebesar2nya? Senyuman mereka kan? Motivasi mereka kan? Pengorbanan dan perjuangan mereka kan? Cinta dan kasih sayang Ayah-Bunda juga,kan? Kita membalas dengan senyuman. Senyuman akan memberi kontribusi besar pada tubuh untuk bersemangat. Untuk menyalakan lampu2 hati yang mulai redup. Untuk membakar tirai-tirai motivasi yang hampir padam.
Apa yang dapat kau lakukan jika sahabat2mu tak lagi mendukungmu? Mereka lari terduduk diam meninggalkanmu begitu saja? Membuatmu bertanya2, apa salah saya? Saat teman-temanmu tak lagi mengacuhkanmu? Membiarkanmu? Tak peduli dengan masalah yang kau hadapi? Tersenyumlah kawan. Dengan senyum, kau takkan pernah merasa sendiri. Senyummu akan mengantarkan bintang-bintang kecil dengan pijar yang amat terang. Ia bersinar. Ia akan sinarimu. Memberikan cahaya terindah untukmu. Lupakan semua tindak tak mengenakkan. Yakin bahwa semua masalah akan ada penyelesaiannya. Akan ada ujungnya. Akan ada akhir bahagianya. Percayalah kawan...
Apa yang dapat kau sumbangkan jika teman-teman dekatmu menangis? Jatuh terkulai tak berdaya. Mereka mempercayaimu. Mereka meluapkan semua masalahnya padamu. Mereka mengeluh padamu. Mereka bahkan ada yang menyalahkanmu. Calm down kawan... padahal, pada saat yang sama kau juga sedang dibebani masalah. Lalu apa lagi ini? Masalahmu belum terselesaikan. Kau dapat tudingan dan keluhan dari teman. Tak apa kawan... ingatlah untuk selalu positive thinking. Anggap mereka tak pernah mengeluh dan menyalahkanmu. Mereka itu temanmu. Syukurilah... kau dianggap sebagai tempat mencurahkan masalah. Kau dipercaya... mereka mempercayaimu. Mereka menyukaimu. Tersenyumlah, bantu mereka sebisamu. Berikan api penyemangat untuk mereka, insya Allah api2 dalam semangatmu semakin menyala. Tunjukkan pada dunia, kamu bisa.
Tak ada manusia yang terlahir sempurna
Jangan kau sesali yang telah terjadi
Kita pasti pernah dapatkan cobaan yang berat
Seakan hidup ini tak ada artinya lagi
Syukuri apa yang ada, Hidup adalah anugerah
Tetap jalani hidup ini,Melakukan yang terbaik
Tak ada manusia yang terlahir sempurna
Jangan kau sesali segala yang telah terjadi
Syukuri apa yang ada, Hidup adalah anugerah
Tetap jalani hidup ini,Melaku kan yang terbaik
Tuhan pasti kan menunjukkan Kebesaran dan kuasa-Nya
Bagi hamba-Nya yang sabar dan tak kenal putus asa
Jangan menyerah... jangan menyerah.......
( jangan menyerah_ D’Masiv )
Typed by Edogawa_Rizki on Saturday of September, 5th 2009

Komentar